INFOSAJA89 -Berbagi Informasi Dunia Gadget Android Serta Smartphone Lainnya

Kamis, 06 Oktober 2016

4 Aplikasi Keyboard Terbaik Untuk Smartphone Android

Sebarkan Artikel di :
Advertisement

Memiliki tampilan keyboard yang biasa saja pada perangkat smartphone android anda tentu bisa membuat anda merasa bosan saat ingin menggunakan pesan dengan keyboard tersebut.  Adakalanya juga anda ingin merubah tampilan yang terdapat pada keyboard smartphone android anda supaya tampil lebih bagus dan lebih canggih, sehingga  dengan tampilan yang baru akan membuat anda tidak bosan saat mengetik pesan menggunakan keyboard tersebut.  

Dengan kemajuan teknologi sekarang ini yang semakin pesat saja membuat banyak developer aplikasi terus membuat inovasi dan menerbitkan aplikasi mereka dengan fungsi dan fitur sendiri-sendiri.  Aplikasi keyboard juga termasuk kedalam aplikasi yang banyak dikembangkan oleh para developer aplikasi, yang mana beberapa aplikasi tersebut telah saya rangkum pada artikel kami di bawah ini. 

Aplikasi keyboard di bawah ini adalah 4 dari berbagai macam aplikasi keyboard yang terdapat di situs belanja aplikasi online dengan predikat terbaik dan ringan, sehingga jika anda menginstal aplikasi ke hiper dini pada smartphone anda tidak akan membuat smartphone anda memiliki performa yang melambat.

1. Smart keyboard pro
Smart keyboard pro
Aplikasi terbaik dan teringan yang pertama ini sangat dianjurkan untuk anda pilih, karena memiliki fitur serta tampilan yang sangat menarik. Dengan fitur yang bisa digunakan untuk mengganti tampilan, serta menambahkan emoji, menambahkan autotext, menambahkan prediction, serta autocorrect dan fitur-fitur yang menarik  lainnya maka aplikasi keyboard ini akan bisa membuat anda tidak bosan saat mengetik kan pesan menggunakan smart keyboard pro. Sayangnya aplikasi ini tidak gratis dan mengharuskan anda mengeluarkan uang sebesar 30 ribu untuk dapat menggunakan aplikasi ini pada smartphone anda

2. Swiftkey keyboard
Swiftkey keyboard
Aplikasi ini cukup terkenal dan banyak digunakan oleh para pengguna ponsel android, karena memiliki fitur dan kemampuan prediksi teks yang sangat mengagumkan.  Aplikasi ini bisa anda gunakan secara gratis dengan mendownloadnya terlebih dahulu di google play store,  namun ada juga yang berbayar yang mana memiliki fitur serta kemampuan yang lebih baik dibandingkan dengan yang gratis.

3. Touchpal x keyboard
Touchpal x keyboard
Aplikasi ini juga cukup terkenal dan banyak digunakan oleh para pengguna smartphone android, dan aplikasi ini memiliki fitur input serta gerakan yang dapat memungkinkan anda untuk menulis kalimat  yang anda inginkan dengan hitungan detik saja. Dengan cara menarik kata pertama pada bar kosong kemudian menggeser kata demi kata yang telah disarankan dalam aplikasi ini tentu saja akan membuat anda lebih cepat di dalam pengetikan kalimat  yang anda inginkan. Aplikasi ini juga gratis dan bisa anda unduh dengan mudah dari google play store.

 4. Google keyboard
Aplikasi keyboard terbaik dan teringan yang terakhir ini dulunya hanya bisa digunakan pada perangkat smartphone google nexus saja, namun sekarang sudah bisa digunakan dengan mudah pada perangkat smartphone android dan diunduh dengan gratis pada google play store.  Namun sayangnya ada beberapa negara yang diblokir dan tidak bisa menggunakan aplikasi ini, dikarenakan alasan tertentu yang tidak diketahui. Dan saya pun juga belum mengetahui apakah indonesia termasuk didalam negara yang diblokir tersebut. Dengan memiliki fitur-fitur serta keunggulan lain yang dimiliki oleh aplikasi ini tentu saja akan mempermudah anda di dalam mengetik sebuah kalimat yang anda inginkan.

Dan itulah beberapa aplikasi keyboard untuk smartphone android yang teringan dan terbaik.  Jika anda bosan dengan keyboard anda yang sekarang dan ingin menjajal aplikasi keyboard yang telah saya rangkum di atas jangan lupa untuk mencobanya.  
Semoga “4 aplikasi terbaik untuk smartphone android” dapat bermanfaat untuk anda, terima kasih.

4 Aplikasi Keyboard Terbaik Untuk Smartphone Android Rating: 4.5 Diposkan Oleh: labinfo89